Pentingnya Stimulasi dan Nutrisi Dalam Mengasah Kebesaran Hati Anak
Seneng banget minggu lalu saya bisa diundang ke acara Aksi Hebat Ramadhan bersama Bebelac, dengan tema acara mengasah kebesaran hati dan daya pikir si kecil dengan nutrisi dan stimulasi yang tepat bersama Shireen Sungkar, Ibu Verauli, Prof. Saptawati, dan Mbak Deska dari Bebelac.
Pas tahu tema acaranya itu, saya langsung confirm untuk hadir. Sekarang usia Ghazi sudah 3 tahun, banyak banget hal-hal baru yang perlu saya pelajari karena setiap tahun pasti perkembangan anak itu berubah-berubah dan as a mom, saya perlu banget ilmu untuk menghadapi perkembangan Ghazi.
Lewat acara ini saya baru tahu kalau ternyata mengembangkan aspek kebesaran hati seperti empati, dan rasa peduli anak itu sangat penting untuk dikembangkan seiring dengan perkembangan daya pikirnya. Apalagi di zaman sekarang yang lagi marak banget soal bullying. Supaya menghindari anak jadi pelaku/korban bullying dan punya rasa peduli, rasa empati ini bisa diasah sejak anak usia 1 tahun.
Cara mengasah empati anak berbeda-beda sesuai dengan usia anak itu sendiri. Misalkan pada usia Ghazi yang sekarang sudah 3 tahun, saya bisa melatihnya dengan mengajak dia untuk membantu mengerjakan pekerjaan rumah seperti mencuci piring bekas dia setelah makan. Setelah itu, jangan lupa untuk memberikan apresiasi seperti ucapan "Terima kasih ya sayang, sudah mau cuci piring sendiri". Selain itu ada banyak banget hal-hal yang bisa dilakukan untuk menstimulasi sesuai usianya, apa saja? Bisa ibu-ibu coba di rumah dengan menggunakan flash card yang bisa di download di sini.
Untuk mengasah kemampuan daya pikir, intelektual, emosi, dan sosial anak supaya bisa berkembang dengan pesat, sebagai orang tua kita juga wajib memperhatikan kesehatan pencernaan anak. Ternyata kesehatan pencernaan anak ini punya peran yang penting lho. Dengan pencernaan anak yang sehat, penyerapan nutrisi anak menjadi lebih optimal. Pemenuhan nutrisi anak yang tepat tentunya akan mendukung perkembangan daya pikir dan emosi anak. Nutrisi anak ini bisa diperoleh dari makanan dan minuman yang mengandung asam lemak essential (AA,DHA), asam amino essential, tambahan vitamin, mineral, dan prebiotik.
Selain dari makanan dan minuman tersebut, supaya anak bisa tumbuh kembang dengan optimal, kita juga bisa memberikan susu Bebelac untuk melengkapi nutrisinya. Pas banget nih susu ini sudah dilengkapi dengan fish oil, omega 3 & omega 6 yang ditingkatkan, FOS:GOS 1:9 yang dipatenkan, serta vitamin dan mineral.
Nah.. dengan stimulasi dan nutrisi yang tepat yang sudah disebutkan di atas, semoga anak-anak kita bisa tumbuh menjadi anak yang hebat yang punya rasa peduli, cepat tanggap, dan tanggap bersosialisasi.
0 comments